Minggu, 16 Oktober 2016
Senin, 10 Oktober 2016
AYO..SERBU (SEDEKAH SERIBU) DI WARUNG ATAU TOKO DI DESA KLAHANG.
KLAHANG (10/10/2016). Dalam rangka menyukseskan gerakan Serbu (Sedekah Seribu), Lazisnu Ranting Klahang meluncurkan program kotak serbu yang akan ditempatkan dibeberapa toko atau warung di Desa Klahang Kecamatan Sokaraja yang sudah menyatakan kesediaannya untuk dititipi. Untuk saat ini baru ada sepuluh kotak yang ada yang segera didistribusikan ke lokasi-lokasi yang telah ditentukan.Program kotak serbu (sedekah seribu) ini terinspirasi dari mini market yang ada di wilayah Sokaraja, yaitu dengan menawarkan donasi uang kembalian pembeli. Dengan kotak serbu Lazisnu ini, pembeli di toko atau warung bisa memasukkan atau menyedekahkan uang kembaliannya dengan memasukkannya ke kotak.
Semoga program ini bermanfaat dan semakin memudahkan masyarakat untuk dapat menginfaqkan atau menyedekahkan harta yang dimiliki, selain dari program-program pengumpulan dana Zakat, Infaq dan Shodaqoh (ZIS) yang telah launching sebelumnya seperti :
2. Layanan transfer ZIS melalui Bank atau ATM.
3. Kartu IS.
4. Karcis IS.
5. dll.
Harapan kami, semoga Lazisnu Ranting Klahang semakin dapat dipercaya oleh masyarakat ditandai dengan semakin banyaknya masyarakat yang menyalurkan Zakat, Infaq dan Shodaqohnya melalui Lazisnu Ranting Klahang dan selanjutnya akan kami salurkan dana yang terkumpul kepada anak yatim dan faqir miskin.